Partisi glass block bisa digunakan untuk design interior kamar mandi, glass block yang digunakan membuat kamar mandi menjadi lebih terang dan terlihat luas. Tekstur glass block yang unik membuat partisi ini mempunyai nilai lebih, tekstur yang tidak rata membuat glass block terlihat seperti tumpukkan es balok, berbeda tekstur akan memberikan tampilan dan pantulan cahaya yang berbeda.
Kamar mandi dengan menggunakan glass block membuat kamar mandi terlihat terang, luas dan bersih. Pantulan cahaya dari glass block unik, walaupun glass block tidak benar-benar menutup ruang shower (mandi) tapi sebagai partisi kamar mandi sudah cukup baik, dapat menahan air tidak berceceran di daerah kering.